Tips Penggalangan Dana Yang Efektif
Jika anda kebetulan ditunjuk sebagai seorang ketua dalam sebuah kegiatan penggalangan dana, apa yang akan anda lakukan untuk melakukan penggalangan dana yang efektif sehingga menghasilkan dana sesuai dengan yang diinginkan dan direncanakan ? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, tentunya anda sebagai ketua harus memiliki jawaban yang logis dan dapat dipahami oleh semua pihak. Jawaban logis seperti apa yang pantas anda kemukakan untuk menjawab pertanyaan seperti di atas ? mungkin saja tidak semua orang termasuk anda memiliki jawaban yang logis dan bisa diterima oleh semua pihak untuk kemudian di impementasikan sehingga akan menghasilkan penggalangan dana yang optimal sesuai keinginan bersama. Nah, agar anda tidak kebingungan dalam mencari jawaban atas pertanyaan tersebut, anda bisa menyimak artikel ini secara seksama karena isi dari artikel ini akan membahas mengenai cara atau tips untuk melakukan kegiatan penggalangan dana yang efektif dan mudah untuk dilakukan sehingga mampu mengumpulkan dana sesuai dengan yang di inginkan dan direncanakan oleh semua pihak yang terkait dengan kegiatan pengadaan dana tersebut.
Ada beberapa hal yang berkaitan dengan cara atau tips pelaksanaan penggalangan dana yang efektif untuk bisa menghimpun dana sesuai dengan yang diinginkan dan direncanakan oleh semua pihak. Adapun tips – tips tersebut adalah sebagai berikut :
1. Menulis surat. uangkan niat anda dalam sebuah surat, lalu cetak di kertas kop surat organisasi anda dan kirimkan ke berbagai organisasi non pemerintah atau perusahaan.
2. Kotak amal. Sediakan sebanyak-banyaknya kaleng bekas wadah susu, biskuit, atau lainnya. Bisa juga kardus minuman air mineral, atau mie instan. Bersihkan, lalu lapisi kaleng atau kotak dengan label atau tulisan yang juga mencantumkan nama lembaga anda. Gunakan kreativitas anda agar kaleng itu bisa tampil menarik.
3. Bekerjasama dengan swasta. anyak sekali perusahaan yang peduli pada kegiatan kemanusiaan, sosial, lingkungan, serta pendidikan, dan bukan hanya sekedar mencari keuntungan. Karenanya, anda tak usah ragu mendekati mereka
4. Kegiatan massal. Tips penggalangan dana dengan kegiatan massal meliputi membuat merchandise kemudian menjualnya kepada donatur dimana hasil penjualan bisa dijadikan sumber penggalangan dana. Selain itu, membuat beberapa perlombaan untuk penggalangan dana, malam dana kemanusiaan, konser amal dan lain – lain.